Monday, January 20, 2014

Tips menulis artikel blog


Tips menulis artikel blog - Hai readers... menurut penulis dalam mengelola mas-difa blog ini menulis artikel untuk blog susah - susah gampang. Pasalnya tidak setiap orang dibekali kemampuan menulis yang mumpuni. Akan tetapi hal tersebut bisa dipelajari seiring berjlanannya waktu kok. :) Dan kemampuan menulis artikel tidak datang dengan seketika tapi harus melalu sebuah proses yang panjang dan lebar serta tinggi. Udah kayak rumus volume sebuah bidang aja yak. Tetapi itu semua benar adanya. 

Untuk mengasah kemampuan kita dalam menulis kita perlu banyak membaca, membaca dan terus membaca baik itu novel, koran, blog, atau apapun. Semua hal yang berbau tulisan bisa anda baca dan nantinya dengan sendirinya tulisan - tulisan tersebut tersimpan dalam memory otak kita kemudian cobalah mulai menulis tentang apa yang anda sukai. Mungkin pada awalnya tulisan yang pertama dibuat kurang menarik mungkin dari segi kosakata yang digunakan ataupun dalam tata bahasa yang digunakan sehingga membuat pembacanya kadang kurang mengerti maksud dari tulisan tersebut.

Tips menulisBeberapa poin yang perlu diperhatikan saat menulis artikel adalah menurut mas-difa blog : 

1. Tentukan judul

Buatlah judul dengan kata - kata yang menarik atau mengacu pada sebuah tujuan tertentu. Ini memberi kesan kepada para pembaca agar penasaran dengan isi dari tulisan tersebut atau bisa juga itu adalah informasi yang dicari oleh pembaca. Suatu misal anda membuat artikel yang berjudul "apa arti blog" dan "apa arti blog secara sederhana" pasti sebagian besar akan lebih tertarik judul dengan embel - embel secara sederhana karena mungkin disitulah letak informasi yang dia cari. Itulah yang penulis maksud dengan kata - kata yang menarik. 

2. Gunakan bahasa yang mudah dimengerti

Dalam hal menulis artikel khususnya untuk sebuah blog anda tidak perlu terpaku pada EYD atau menggunakan bahasa baku. Anda bisa membuatnya dengan bahasa anda sendiri akan tetapi yang perlu anda perhatikan adalah bagaimana agar pembaca nantinya mengerti maksud dari tulisan anda. Buatlah seolah - olah anda sedang berbicara setiap harinya. Ynag kemudian nantinya hal ini akan menjadi ciri khas dari tulisan anda atau sesuatu yang unik dari anda.

3. Perbanyak baca buku atau tulisan lain

Seorang tidak akan bisa menulis dengan baik bahkan bisa dibilang tidak bisa menulis jika seorang tersebut tidak pernah atau jarang membaca buku atau tulisan orang lain. sebagai contoh seorang penulis blog yang menulis blog untuk tentang android maka dilain sisi menulis artikel orang tersebut juga akan membaca artikel - artikel yang berkaitan dengan android. Selain sebagai referensi materi juga bisa menambah wawasan  tentang menulis artikel atau bisa juga mendapatkan ide dan inspirasi untuk membuat artikel. Seiring banyaknya artikel yang dibaca maka lambat laun kualitas tulisan akan menjadi lebih baik. Coba lihatlah tulisan anda yang terdahulu dengan yang sekarang jika anda rajin menulis artikel pastinya terdapat perbedaan yang sangat signifikan.

4. Buatlah informasi yang bermanfaat bagi orang lain dan tidak cepat menguap

Tidak cepat menguap maksudnya buatlah artikel yang sampai kapanpun tetap berguna bagi orang lain yang bisa berupa tips informasi apa saja. Yang pastinya tips itu biasanya bisa bertahan lama dan kadang sebuah tips bisa berjalan sepanjang waktu. Tidak seperti sebuah berita yang berlaku hanya dalam hitungan jam. Terlebih lagi jika artikel yang anda buat bermanfaat bagi orang lain pastinya akan memberikand ampak yang positif bagi tulisan anda.

5. Lengkapilah dengan gambar

Menurut penulis ada tidaknya gambar adalah suatu hal yang tidak terlalu penting akan tetapi jika sebuah artikel dilengkapi dengan gambar pasti akan lebih menarik miant pembaca. Katakanlah seseorang melihat gambar yang aneh atau sedikit berbeda dengan yang lainnya. Maka dengan melihat gambar tersebut pembaca akan tertarik untuk membaca tulisan anda. Dan usahakan gambar yang anda masukkan kedalam artikel anda itu berkaitan dengan tulisan anda.

Demikianlah yang bisa penulis berikan mengenai tips menulis artikel blog. Bagamana mudah bukan menulis artikel blog itu? Harapan penulis semoga artikel ini bermanfaat bagi anda dan tak lupa penulis ucapkan terima kasih telah menyempatkan waktu untuk membaca artikel ini.

Artikel Terkait

5 komentar

Karena membaca dan menulis ga bisa dipisahkan.

yups, seperti makan sama minum gitu. :D

Alhamdulillah sudah menerapkan kriteria di atas Mas ^^
follow back ya..

sep mas, udah di folback. thank's for coming. sering - sering yak. :D

thanks mas informasinyaa, cukup buat saya mengerti dalam proses belajar blog...
mas maua tanya, kalo bikin satu article kira" idealnya berapa backlink ya yang harus kita pasang dalam membangun backlink building..??
thanks mas.
visit ke http://servicegensetindonesia.blogspot.com/

Terima kasih anda telah :
Berkomentar dengan bijak dan jangan melenceng dari topik.
Tidak meninggalkan link aktif (jika anda lakukan konten komen anda akan dihapus)
Please don't be SPAMERS!!!

 
notifikasi
close